Merawat rumput di taman rumah bukan hanya cukup disiram saja secara rutin. Pasalnya, meskipun sudah disiram, bisa saja rumput di area tertentu tumbuhnya tidak selebat di tempat lainnya sehingga nampak botak dan di beberapa areanya terlihat gundul.
Penyebab rumput botak atau gundul ini adalah karena tidak mendapatkan sinar matahari yang cukup. Hal ini terjadi karena posisi rumput yang botak atau gundul tersebut letaknya mungkin saja terhalang oleh pohon besar dan lebat. Bisa juga karena letaknya yang dekat dengan dinding atau bangunan tinggi yang memetakan bayangan di sekitar area rumput tersebut.
Hal tersebut berakibat rumput tidak dapat menangkap dengan sempurna sinar matahari yang terpancar. Pertumbuhan rumput yang tidak terkena sinar matahari akan “kalah” dengan rumput yang mendapatkan sinar matahari. Rumput yang berada di tempat teduh sering nampak botak atau gundul.
Solusi untuk mengatasi permasalahan ini adalah dengan tidak menanami rumput di area yang teduh tersebut. Namun, area tersebut ditanami tumbuhan yang cocok untuk area teduh.
Cara lainnya adalah dengan memanfaatkan area teduh tersebut untuk jalan setapak dengan memasang stepping stone atau batu pijakan berupa batu alam atau moral yang menarik. Jalan setapak ini dapat berfungsi juga sebagai penghias taman.