Ada beberapa hal yang menyebabkan caladium mempunyai daya tarik. Caladium tampak menarik karena tatanan daun-daunnya yang kompak dan lebar.
Corak dan munculnya warna pada daun juga menjadi daya tarik tersendiri bagi caladium. Selain itu, daun-daunnya yang mengkilap juga menjadi penilaian yang penting.
Nah, supaya caladium tetap memiliki daya tarik ditambah harganya yang mahal, maka kriteria-kriteria di atas harus dijaga dengan baik.
Sebenarnya, ada banyak cara untuk membuat kualitas caladium ini tampil memukau.
Berikut ini adalah cara membuat daun caladium tampil memukau.
- Letakkan caladium di tempat yang teduh dan hindari dari sinar matahari yang menyengat.
- Kebutuhan akan sinar matahari cukup dipenuhi sebesar 60 – 65 persen saja dalam setiap harinya.
- Untuk memanipulasi intensitas sinar matahari ini dapat memasang paranet 60 – 65 persen.
- Usahakan agar caladium terhindar dari guyuran air hujan deras. Jika terjadi hujan, caladium dapat dipindahkan ke tempat yang teduh.
- Upayakan agar lingkungan sekitar keladi selalu lembab. Media tanam diusahakan agar selalu lembab, namun tidak becek dan tergenang air.
- Diberi pupuk NPK 15-15-14 sebanyak 1 sendok teh dalam setiap bulan.
Nah, itu tadi informasi tentang beberapa hal yang dapat dilakukan untuk membuat daun caladium tampil memukau.