Scroll untuk baca artikel
WPDealer 160x600
Vroperty 160x600
AglaonemaTanaman Hias

Cara Memilih Pot yang Ideal untuk Aglaonema

15
×

Cara Memilih Pot yang Ideal untuk Aglaonema

Sebarkan artikel ini
Cara Memilih Pot yang Ideal untuk Aglaonema
Pot yang biasa digunakan untuk tanaman aglaonema cenderung berbentuk bulat dan agak tinggi. Penampilan pot aglaonema biasanya tidak terlalu mencolok. Hal ini bertujuan agar keindahan daun aglaonema  tampak menonjol.
Dalam memilih pot untuk aglaonema, kita perlu mempertimbangkan ukuran pot. Ukuran pot harus disesuaikan dengan besar-kecilnya tanaman. Jika ukuran pot terlalu besar, maka akan mengurangi keindahan tanaman. Begitu juga sebaliknya, bila potnya terlalu kecil, maka akan nampak tidak seimbang. Ukuran pot yang ideal untuk indukan aglaonema adalah pot yang memiliki diameter 25 cm.
Pot yang ideal untuk aglaonema ini adalah jenis pot plastik dan pot keramik. Jenis pot plastik yang umum digunakan adalah pot yang berwarna hitam. Keunggulan dari pot jenis ini di antaranya adalah gampang menyerap sinar matahari, harganya murah, dan bobotnya ringan. Sedangkan kekurangannya yaitu mudah pecah jika dibandingkan dengan pot keramik.
Ada dua pilihan yang tersedia jika ingin memakai pot keramik, yakni lokal dan impor. Beberapa kelebihan yang terdapat pada pot keramik ini adalah kuat, warna dan bentuknya indah. Sementara kekurangan dari pot keramik adalah harganya yang relatif mahal. Di samping itu, pot keramik tidak dapat menyerap sinar matahari secara maksimal.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *